Kamis, 30 September 2010

Kunjungan ke MetroTV

Jakarta, Pada hari Sabtu 20 September 2010, hari itu sedang tidak ada jam kuliah namun teman-teman rekan kelas STMIK Jayakarta dan beberapa kakak senior juga guru pendamping sedang berangkat ke sebuah stasiun Televisi swasta di Jakarta untuk memenuhi sebuah undangan dalam acara DemoCrazy yang diadakan di gedung MetroTV. acara yang dihadiri oleh 3 perguruan tinggi tersebut sangat memukai sekali dengan pembahasan-pembahasan yang sangat menarik dan diwarnai dengan celoteh-celoteh humornya juga yang dibawakan oleh bang Mucle.
Kita bisa bertepuk tangan, ketawa-ketawa namun di sana juga kita telah mendapatkan beberapa pengetahuan umum yang memang sedang hangat-hangatnya diperbincangkan seperti dikeluarkannya SK presiden atas pemberhentiannya ketua Jaksa Agung dan juga masa-masa pergantiannya para pembesar-pembesar pucuk peradilan seperti calon ketua KAPOLRI, Ketua KPK, Ketua Jaksa Agung, dan lain-lain dan bahkan juga rumors-rumors yang memberitakan bahwa seperempat Jakarta akan segera tenggelam pada masa tahun 2050 dan di sana juga dipaparkan oleh para ahlinya. Suatu perbincangan yang memang sangat penting sekali untuk disimak dan untku bahan wacana para publik agar segera untuk ikut andil dalam menyikapi permasalahan-permasalahan yang sedang dihadapi oleh negeri Indonesia baik itu yang berupa alamiah maupun non alamiah.

Pada kesempatan kali itu kemungkinan adalah suatu moment yang pernah dirasakan oleh kami para mahasiswa smester awal Sekolah Tinggi Menejemen dan Ilmu Komputer (TMIK) Jayakarta untuk pertama kalinya, suatu penghargaan yang begitu menyenangkan sekali yang telah diberikan kepada pihak kampus untuk mengikut sertakan dan menunjuk anak-anak STMIK yang mewakili Kampus untuk memenuhi undangan dari metroTV.

Acara yang berlangsung kurang lebih 2 jam ini yaitu dimulai antara pukul 15.30wib hingga 18.00wib ini memang cukup membuat para mahasiswa STMIK jayakarta untuk bisa merasakan bagaimana menjadi salah satu bagian dalam acara take shoot meski bukan acara live namun cukup membuat mereka sedikit terkesima karena melihat wajah mereka sendiri terlihat di layar kaca. Acara ini resmi on air pada hari Minggu 21 September 2010 pada pukul 21.00wib hingga 20.00wib.

Terima kasih atas kesempatan yang telah diberikan kepada kami untuk bisa jalan-jalan ke Stasiun Televisi Besar di Indonesia dan juga telah merasakan bagaimana rasanya telah bisa ikut andil dalam acara shooting triping yang diadakan oleh MetroTV dalam acara DemoCrazy.

Saksikan DemoCrazy setiap Minggu pukul 21.00wib hanya di MetroTV.

0 komentar:

Posting Komentar

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More

 
Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | Best Hostgator Coupon Code